Liverpool – Juergen Klopp antusias menyambut laga tandang Liverpool di Manchester City. Tapi di lain sisi, para pemain tak boleh terlalu terbawa suasana antusias.
Liverpool akan bertandang ke Etihad Stadium, Sabtu (25/11/2023) malam WIB, dalam lanjutan Liga Inggris. Kedua tim saat ini cuma terpaut satu poin saja di puncak klasemen.
Bagi Liverpool, partai ini bisa dianggap sebagai ujian penting untuk mengetahui apakah mereka sudah benar-benar kembali ke persaingan gelar juara. Seperti diketahui, musim lalu mereka melempem dan bahkan gagal masuk empat besar.
Perombakan lini tengah pada musim panas kemarin menunjukkan hasil positif sejauh ini. Juergen Klopp kembali punya mesin permainan yang ‘galak’ dengan Alexis Mac Allister dan Dominik Szoboszlai sebagai penggeraknya.
Meski demikian, Klopp enggak memaknai pertandingan ini sebagai tolok ukur. Baginya ini cuma partai yang amat menarik, meski para pemain harus menjaga diri untuk tak terlalu terbawa suasana.
“Ini bukan ujian seberapa banyak kami bisa mendekat ke City, ini cuma pertandingan yang super menarik,” ungkapnya dikutip BBC.
“Buat kami, ini bukan soal bersikap antusias. Kami harus bersiap dengan baik dan kami tahu harus berada di level terbaik untuk mendapatkan peluang. Lalu setelah bagaimana kami mengambil peluang itu,” imbuhnya.
Klopp punya catatan oke melawan Guardiola dengan 11 kemenangan berbanding 10 kekalahan di 28 pertemuan. Tapi Liverpool selalu kesulitan di markas Manchester City, hanya sekali menang dalam 14 duel di Liga Inggris dan menelan delapan kekalahan. https://tipatkaiganteng.com